Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Wako Alfin Goro Bersama Masyarakat Kumun Debai

24 Oktober 2025 | 21:20 WIB | 0 Views Last Updated 2025-10-24T14:20:01Z
Wali Kota Sungai Penuh, Alfin S.H., bersama masyarakat Kumun Debai melaksanakan gotong royong membersihkan kawasan Ex. Terminal Kumun untuk menjaga kebersihan dan mempererat sinergi pemerintah dengan warga, Jumat (24/10).

Solidaritas.Online - Walikota Sungai Penuh, Alfin S.H. bersama masyarakat Kumun Debai melaksanakan kegiatan gotong royong membersihkan kawasan Ex. Terminal Kumun, Jumat (24/10).

Kegiatan ini bertujuan untuk menjaga kebersihan lingkungan sekaligus mempererat sinergi antara pemerintah dan masyarakat dalam mewujudkan lingkungan yang bersih dan nyaman.

Dalam kesempatan tersebut, Wako Alfin menyampaikan apresiasi kepada seluruh peserta goro yang peduli terhadap lingkungan.

"Gotong royong adalah bagian dari budaya kita yang harus terus dijaga. Sinergi antara pemerintah, dan masyarakat ini menjadi contoh nyata semangat kebersamaan membangun Kota Sungai Penuh yang bersih dan indah," ujar Wako Alfin.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut sejumlah kepala OPD, Camat Kumun Debai, Para Kades, Tokoh Adat, Tokoh Masyarakat, Ketua TP PKK Ny Sri Kartini Alfin, Civitas Akademika STKIP Muhammadiyah Sungai Penuh serta masyarakat setempat yang antusias bergotong royong membersihkan kawasan terminal dan sekitarnya.


(Jemi) 
×
Berita Terbaru Update