Solidaritas.Online - Arema FC terus memperkuat skuadnya untuk mengarungi kompetisi Liga 1 2025/26 dengan mendatangkan bek tangguh asal Brasil, Yann Motta.
Kehadiran Motta di lini belakang diharapkan dapat menambah kekuatan Singo Edan dalam persaingan kasta tertinggi sepak bola Indonesia.
Nama Yann Motta bukanlah sosok asing di kancah Liga 1 Indonesia. Pemain bertinggi 190 cm ini pernah memperkuat Persija Jakarta pada musim 2021.
Kiprahnya di tanah air dimulai saat membela Macan Kemayoran di ajang Piala Menpora 2021, di mana ia menjadi salah satu kunci keberhasilan Persija meraih gelar juara usai mengalahkan Persib Bandung di final dengan agregat 4-1.
Dalam turnamen tersebut, Motta tampil sebanyak enam kali dan mencetak satu gol. Penampilannya yang kokoh di sektor pertahanan membuatnya mendapat kepercayaan penuh hingga akhirnya melanjutkan kiprah di putaran pertama Liga 1 musim 2021/22. Sayangnya, kebersamaan Motta dan Persija hanya bertahan hingga pekan ke-17.
Selama membela Persija, Yann Motta tampil dalam 14 pertandingan dengan torehan satu gol serta lima kartu kuning. Setelah itu, ia kembali ke Brasil dan memperkuat Corumbaense FC, sebelum akhirnya menerima pinangan Arema FC untuk kembali merumput di Indonesia.
Kehadiran Yann Motta sekaligus melengkapi kuota pemain asing Arema FC untuk musim 2025/26. Total, Arema FC mempertahankan empat pemain asing dari musim lalu dan mendatangkan empat rekrutan baru di bursa transfer kali ini.
Empat pemain asing yang tetap berseragam Singo Edan adalah Lucas Frigeri, Thales Lira, Julian Guevara, dan Dalberto.
Sementara empat wajah baru di skuad Arema FC meliputi Paulinho Moccelin, Valdeci Moreira, Odivan Koerich, dan tentu saja, Yann Motta.
Dengan komposisi pemain asing yang sudah lengkap, Arema FC kini fokus mempersiapkan tim untuk tampil kompetitif di Liga 1 musim 2025/2026 dan bertekad kembali bersaing di papan atas klasemen.
(Yoga)